by

Wakil Ketua DPRD Jabar Achmad Ru’yat Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan di Kab. Bogor

Seputarnews.com / KAB. BOGOR – Wakil Ketua DPRD Jawa Barat, Achmad Ru’yat mensosialisasikan 4 pilar kebangsaan kepada warga di Jalan Pisang RT 01 RW 05 Desa Tamansari, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Senin (15/3/2021)

Dalam sosialisasi Empat Pilar tersebut, Achmad Ru’yat menerangkan nilai-nilai luhur Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika, Posisi Pancasila tetap ditempatkan sebagai nilai fundamental berbangsa dan bernegara. Katanya
“Sementara warga di Kecamatan Tamansari ini menyambut sosialisasi Empat Pilar kebangsaan, karena jiwa nasionalisme merupakan modal sosial dalam membangun bangsa dan pancasila merupakan ideologi bangsa”
Terkait dengan UUD 1945, lanjut Ru’yat dirinya menjelaskan pasal 29 tentang kebebasan beragama, bagaimana saling menghargai, saling menghormati termasuk Bhineka Tunggal Ika, Dimana NKRI yang penuh keragaman dan memiliki banyak pulau tetap bersatu meskipun berbeda tetapi satu dalam kesatuan Republik Indonesia.
“Jadi kesadaran ini penting, sehingga ini menjadi modal dalam melaksanakan interaksi sosial dalam membangun negara Republik Indonesia,” tuturnya
“Prinsip-nya sosialisasi Empat Pilar menjelaskan lebih kepada tataran implementasi, jadi 4 pilar dalam membekali interaksi sosial masyarakat dalam kehidupan sehari hari,” pungkasnya.

Baca juga:  Buka Rapimwil IPPNU Jabar, Pak Uu: Perempuan Harus Punya Cakrawala Hebat